Tuesday, March 30, 2010

Partai Golkar Meruwat Obama

Jakarta - Golkar wayangan. Dua kisah disandingkan. Ruwat sekaligus Wirataparwa. Di tengah pikuk kedatangan Obama dan floating kasus Century, partai ini melangkah lebih jauh lagi. Meruwat sambil mewadahi komunitasnya. Obama diruwat agar aura negatifnya bagi bangsa ini sirna.

Partai Beringin memang dihuni para cerdik-pandai. Tidak hanya dalam konsep tapi juga empirik. Dia tahu bersikap. Dia paham bagaimana memulai dan mengakhiri. Itu tampak dari sikap Partai Golkar dalam kasus Century yang tidak didramatisasi.

Kini, saat pro-kontra kedatangan Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Husein Obama menggelinding, Golkar melihatnya secara konstruktif. Tidak ikut putaran arus meributkan, tetapi mengayuh dayung agar dua pulau sekaligus terlampaui.

Hari Jumat besok, partai ini di kandangnya, mempagelarkan wayang kulit dengan dalang Timbul Ki Hadi Prajitno dan Anom Suroto. Mereka melakukan ruwatan. Termasuk meruwat Obama. Ini sebagai ikhtiar untuk membuang sial, mencari berkah Allah agar bangsa ini aman dan damai, serta kedatangan Obama tidak berefek buruk bagi bangsa ini. Kendati politisnya adalah supaya yang bersimpati terhadap Beringin makin besar.

Ruwatan bercerita tentang Bethara Kala. Anak hasil nafsu tidak terkendali. Itu akibat Bathara Guru ereksi ketika menunggang Lembu Andini, dan ‘kolo’ itu jatuh ke laut menjadi raksasa pemangsa manusia.

Dalam kisah lain, Dewi Uma, istri Bethara Guru saat bernafsu ‘menyimpang’ juga menjelma menjadi Bethari Durga. Dia memimpin kerajaan Seto Gondomayit dengan rakyat setan bekasakan. Setan-setan itu semula adalah bidadara dan bidadari. Karena bertindak durhaka dan durjana, maka mereka berubah menjadi setan.

Itu semua simbol. Pemimpin yang ambisius plus rakyat yang bertindak sama akan memasuki alam siksa. Siksa lahir dan batin. Nafsu angkara, benci, ambisi, suudzon adalah ke-tidakterpuji-an yang memperpuruk negeri. Dan wayang sebagai metafora, bayang-bayang, adalah cermin yang berguna bagi diri dan lingkungan. Ini wahana instrospeksi. Itu pula latar acara ruwatan yang menjadi tradisi bagi sebagian besar masyarakat Jawa.

Memang betul ruwatan tidak harus ‘nanggap’ wayang kulit murwokolo. Membaca dan mendengarkan bacaan ‘Serat ruwat’ Sudamala pun juga sama. Apalagi dalam ‘Babad Ila-ila’ disebut ratusan kejadian harus diruwat. Dan sejarawan Belanda CC Berg memberi penegasan, bahwa ruwatan bagian dari sastra puja yang mistis.

Namun bagi partai politik, ini adalah bagian dari ‘jualan’. Penggemar wayang kulit sangatlah banyak. Dengan ‘mentradisikan’ pagelaran wayang sebagai bagian dari jatidiri Golkar, maka partai ini telah mendapatkan ‘sayap’ baru untuk terbang tinggi dalam pemilu mendatang. Terus bagaimana dengan ruwatan bagi Obama?

Ini adalah ikhtiar tambahan. Tatkala yang pro mempersepsikan kebaikan Obama datang ke Indonesia dan yang kontra mendegradasi kedatangannya, mumpung sedang ruwatan, maka ‘doa’ pun dipanjatkan agar kedatangan presiden AS itu baik atau buruk akan bernilai baik bagi bangsa ini.

Partai politik sekarang memang harus cerdas berpolitik. Tanpa itu, maka rakyat yang ‘digarap’ instan akan merasa dibodohi dan dibodohkan.

sumber: detik news

1 comment:

  1. Halo semuanya, Nama saya Siska wibobo saya tinggal di Surabaya di Indonesia, saya seorang mahasiswa, saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengingatkan semua pencari pinjaman untuk sangat berhati-hati karena ada banyak perusahaan pinjaman penipuan dan kejahatan di sini di internet , Sampai saya melihat posting Bapak Suryanto tentang Nyonya Esther Patrick dan saya menghubunginya melalui email: (estherpatrick83@gmail.com)

    Beberapa bulan yang lalu, saya putus asa untuk membantu biaya sekolah dan proyek saya tetapi tidak ada yang membantu dan ayah saya hanya dapat memperbaiki beberapa hal yang bahkan tidak cukup, jadi saya mencari pinjaman online tetapi scammed.

    Saya hampir tidak menyerah sampai saya mencari saran dari teman saya Pak Suryanto memanggil saya pemberi pinjaman yang sangat andal yang meminjamkan dengan pinjaman tanpa jaminan sebesar Rp200.000.000 dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa tekanan atau tekanan dengan tingkat bunga rendah 2 %. Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa rekening bank saya dan menemukan bahwa nomor saya diterapkan langsung ditransfer ke rekening bank saya tanpa penundaan atau kekecewaan, segera saya menghubungi ibu melalui (estherpatrick83@gmail.com)

    Dan juga saya diberi pilihan apakah saya ingin cek kertas dikirim kepada saya melalui jasa kurir, tetapi saya mengatakan kepada mereka untuk mentransfer uang ke rekening bank saya, karena saya berjanji bahwa saya akan membagikan kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres atau penundaan.

    Yakin dan yakin bahwa ini asli karena saya memiliki semua bukti pemrosesan pinjaman ini termasuk kartu ID, dokumen perjanjian pinjaman, dan semua dokumen. Saya sangat mempercayai Madam ESTHER PATRICK dengan penghargaan dan kepercayaan perusahaan yang sepenuh hati karena dia benar-benar telah membantu hidup saya membayar proyek saya. Anda sangat beruntung memiliki kesempatan untuk membaca kesaksian ini hari ini. Jadi, jika Anda membutuhkan pinjaman, silakan hubungi Madam melalui email: (estherpatrick83@gmail.com)

    Anda juga dapat menghubungi saya melalui email saya di (siskawibowo71@gmail.com) jika Anda merasa kesulitan atau menginginkan prosedur untuk mendapatkan pinjaman

    Sekarang, yang saya lakukan adalah mencoba untuk memenuhi pembayaran pinjaman bulanan yang saya kirim langsung ke rekening bulanan Nyonya seperti yang diarahkan. Tuhan akan memberkati Nyonya ESTHER PATRICK untuk Segalanya. Saya bersyukur

    ReplyDelete